Waktu saya masuk Undip pertama kali, lulus cepat adalah
target utama saya. Saya bertekad harus menyelesaikan kuliah dalam waktu 4
tahun, nggak boleh lebih. Tapi, apa yang saya rencanakan ya tinggal rencana. Banyak orang yang bilang, dengan berkuliah,
kita selangkah lebih dekat dengan dunia nyata, dunia kerja. Kebanyakan orang
yang saya kenal memang sudah merencanakan kalau mereka bakal langsung bekerja
setelah lulus kuliah, dan, kalau bisa, tentunya di perusahaan yang bonafid.
Singkatnya, karena kepergian saya ke Korsel tahun lalu, saya
mesti mengulang beberapa mata kuliah berhubung mata kuliah tersebut nggak bisa
di transfer. Saya sudah tahu resiko ini sejak awal saya mendaftar program
pertukaran pelajar sampai akhirnya terpilih. Cuma, ternyata sensasi ‘mengulang’
itu baru kerasa sekarang. Waktu masuk kelas, nggak ada yang dikenal. Waktu kuliah
kosong, jadi satu-satunya orang yang masuk kelas karena nggak dapat informasi…
hal-hal seperti itu udah jadi makanan sehari-hari.